Senin, 12 Desember 2016

IPA Kelas 5 SD

ILMU PENGETAHUAN ALAM
BAB 14  : DAUR AIR DAN PERISTIWA ALAM
Kelas : V (lima) SD
Semester : II (dua)
Sub Bab : Daur Air

A. Pengertian Air
Secara alamiah air merupakan kekayaan alam yang dapat diperbaharui dan mempunyai daya regenerasi yaitu selalu mengalami sirkulasi dan mengikuti daur. Daur hidrologi diberi batasan sebagai tahapan-tahapan yang dilalui air dari atmosfer, penguapan dari tanah atau laut, kondensasi untuk membentuk awan, presipitasi akumulasi di dalam tanah maupun tubuh air dan menguap kembali.
Menurut Undang-undang tentang sumber daya air pada pasal 1, yang dimaksud dengan air adalah semua air yang terdapat pada, di atas, ataupun di bawah permukaan tanah, termasuk dalam pengertian ini air permukaan, air tanah, air hujan, dan air laut yang berada di darat.
Air memiliki karakteristik yang tidak dimiliki oleh senyawa kimia lain, karakteristik tersebut antara lain :
1. Pada kisaran suhu yang sesuai bagi kehidupan, yakni 0o C (320 F) – 100o C, air berwujud cair.
2. Perubahan suhu air berlangsung lambat sehingga air memiliki sifat sebagai penyimpan panas yang sangat baik.
3. Air memerlukan panas yang tinggi pada proses penguapan. Penguapan adalah proses perubahan air menjadi uap air.
4. Air merupakan pelarut yang baik.
5. Air memiliki tegangan permukaan yang tinggi.
Air kita perlukan untuk proses hidup dalam tubuh kita, tumbuhan dan juga hewan. Sebagian besar tubuh kita, tumbuhan dan hewan terdiri atas air. Air juga kita perlukan untuk berbagai keperluan rumah tangga, pengairan pertanian, industri, rekreasi dan lain-lain.
Dengan tidak tersedianya air dan sanitasi yang baik, biasanya golongan masyarakat yang berpenghasilan rendah adalah yang paling menderita, karena bukan saja disebabkan oleh kurang adanya pengertian bagaiamana caranya untuk mengurangi pengaruh negatif yang disebabkan untuk tempat tinggal yang tidak memenuhi syarat akibat pengaruh yang melemahkan dari kondisi hidup yang kurang sehat, sehingga mempengaruhi produktivitas dari mereka yang tidak mampu membiayai penyediaan sarana air bersih tersebut.
 
Sumber air bermacam-macam, ada empat sumber air yang paling banyak ditemukan, yakni air permukaan, air tanah, mata air, dan air hujan.
1. Air Permukaan
Air permukaan adalah air hujan yang mengalir di permukaan bumi. Pada umumnya air permukaan ini mendapat pengotoran selama pengalirannya, misalnya oleh lumpur, batang-batang kayu, daun-daun, dan sebagainya. Air permukaan dapat diklasifikasikan menjadi dua kelompok utama, yaitu : (1). Perairan tergenang, dan (2). Badan air mengalir.
2. Air Tanah
Air tanah merupakan air yang berada di bawah permukaan air tanah. Air tanah merupakan sumber utama, tapi bukan satu-satunya sumber air minum. Maka kelayakan air tanah tersebut menjadi persoalan utama. Air tanah adalah air yang keluar dengan sendirinya ke permukaan tanah. Mata air yang berasal dari tanah dalam hampir tidak terpengaruh oleh musim dan kuantitas / kualitasnya sama dengan keadaan air dalam (Totok Sutrisno, 2004).
Menurut direktorat penyehatan air Ditjen PPM dan PLP departemen Kesehatan Republik Indonesia (1997), mata air / air tanah adalah air yang berada di dalam tanah untuk memperolehnya dengan cara menggali / dibor atau secara alamiah keluar ke permukaan tanah (mata air).
Pada dasarnya air tanah dapat berasal dari air hujan, baik melalui proses infiltrasi secara langsung maupun tidak langsung dari air sungai, danau rawa, dan genangan air lainnya. Pada saat infiltrasi ke dalam tanah, air permukaan mengalami kontak dengan mineral-mineral yang terdapat di dalam tanah dan melarutkannya, sehingga kualitas air mengalami perubahan karena terjadi reaksi kimia. Kadar oksigen yang masuk ke dalam tanah menurun, digantikan oleh karbondioksida yang berasal dari proses biologis, yaitu dekomposisi bahan organik yang terlarut dalam air tanah.
3. Mata air
Adalah air tanah yang keluar dengan sendirinya kepermukaan tanah. Mata air yang berasal dari tanah dalam, hampir tidak terpengaruh oleh musim dan kuantitas / kualitasnya sama dengan keadaan air dalam. Menurut direktorat penyehatan air Ditjen PPM dan PLP Departemen Kesehatan Republik Indonesia (1997:6) mata air / air tanah adalah air yang berada di dalam tanah untuk memperolehnya dengan cara menggali / dibor atau secara alamiah keluar ke permukaan tanah (mata air).
4. Air Hujan
Hujan terjadi karena penguapan, terutama air pemukaan laut yang naik ke atmosfer dan mengalami pendinginan kemudian jatuh ke permukaan bumi. Prosespenguapan tersebut terus berlangsung., misalnya pada saat butiran hujan jatuh ke permukaan bumi, sebagian akan menguap sebelum mencapai permukaan bumi.
Sebagian akan tertahan tanaman-tanaman dan oleh matahari diuapkan kembali ke atmosfer. Air hujan yang sampai di permukaan bumi, akan mengisi cekungan, kubangan di permukaan bumi dan sebagian akan mengalir pada permukaan bumi (Benyamin, 1997).

B. Siklus Air
Daur hidrologi sering juga dipakai istilah water cycle atau siklus air. Suatu sirkulasi air yang meliputi gerakan mulai dari laut ke atmosfer, dari atmosfer ke tanah, dan kembali ke laut lagi atau dengan arti lain siklus hidrologi merupakan rangkaian proses berpindahnya air permukaan bumi dari suatu tempat ke tempat lainnya hingga kembali ke tempat asalnya.
Air naik ke udara dari permukaan laut atau dari daratan melalui evaporasi. Air di atmosfer dalam bentuk uap air atau awan bergerak dalam massa yang besar di atas benua dan dipanaskan oleh radiasi tanah. Panas membuat uap air lebih naik lagi sehingga cukup tinggi/dingin untuk terjadi kondensasi. Uap air berubah jadi embun dan seterusnya jadi hujan atau salju. Curahan (precipitation) turun ke bawah, ke daratan atau langsung ke laut. Air yang tiba di daratan kemudian mengalir di atas permukaan sebagai sungai, terus kembali ke laut. Air yang tiba di daratan kemudian mengalir di atas permukaan sebagai sungai, terus kembali ke laut melengkapi siklus air.
Dalam perjalanannya dari atmosfer ke luar, air mengalami banyak interupsi. Sebagian dari air hujan yang turun dari awan menguap sebelum tiba di permukaan bumi, sebagian lagi jatuh di atas daun tumbuh-tumbuhan (intercception) dan menguap dari permukaan daun-daun. Air yang tiba di tanah dapat mengalir terus ke laut, namun ada juga yang meresap dulu ke dalam tanah (infiltration) dan sampai ke lapisan batuan sebagai air tanah.
Sebagian dari air tanah dihisap oleh tumbuh-tumbuhan melalui daun-daunan lalu menguapkan airnya ke udara (transpiration). Air yang mengalir di atas permukaan menuju sungai kemungkinan tertahan di kolam, selokan, dan sebagainya (surface detention), ada juga yang sementara tersimpan di danau, tetapi kemudian menguap atau sebaliknya, sebagian air mengalir di atas permukaan tanah melalui parit, sungai, hingga menuju ke laut ( surface run off ), sebagian lagi infiltrasi ke dasar danau-danau dan bergabung di dalam tanah sebagai air tanah yang pada akhirnya ke luar sebagai mata air.
1. Siklus Pendek
Siklus pendek adalah proses peredaran atau daur ulang air dengan urutan sebagai berikut :
a. Penguapan air laut karena pemanasan matahari di permukaan laut
b. Air laut mengalami perubahan bentuk menjadi gas
c. Terjadi kondensasi
d. Pembentukan awan
e. Turun hujan
f. Hujan jatuh di permukaan air laut
Siklus pendek menghasilkan hujan di atas permukaan air laut.
2. Siklus Sedang
Siklus sedang adalah proses peredaran atau daur ulang air dengan urutan sebagai berikut :
a. Penguapan air laut
b. Kondensasi
c. Angin menggerakkan uap air menuju daratan
d. Pembentukan awan
e. Turun hujan di daerah daratan
f. Air hujan akan mengalir kembali ke laut melalui sungai
Siklus sedang menghasilkan hujan yang turun di daratan.
3. Siklus Panjang
Siklus panjang adalah proses peredaran atau daur ulang air dengan urutan sebagai berikut :
a. Penguapan
b. Sublimasi
c. Terbentuk awan yang mengandung kristal es
d. Angin menggerakan kristal es ke daratan
e. Turun hujan es ( hujan salju)
f. Pembentukan gletser
g. Gletser yang mencair membentuk aliran sungai
h. Air sungai mengalir menuju daratan.
Siklus panjang (besar) menghasilkan hujan es atau hujan salju.

Keterangan :
- Evaporasi / transpirasi - Air yang ada di laut, di daratan, di sungai, di tanaman, dan sebagainya, kemudian akan menguap ke angkasa (atmosfer) dan kemudian akan menjadi awan. Pada keadaan jenuh uap air (awan) itu akan menjadi bintik-bintik air yang selanjutnya akan turun (precipitation) dalam bentuk hujan, salju, es.
-Infiltrasi / perkolasi ke dalam tanah - Air bergerak ke dalam tanah melalui celah-celah dan pori-pori tanah dan batuan menuju muka air tanah. Air dapat bergerak akibat aksi kapiler atau air dapat bergerak secara vertikal atau horizontal dibawah permukaan tanah hingga air tersebut memasuki kembali sistem air permukaan.
- Air Permukaan - Air bergerak diatas permukaan tanah dekat dengan aliran utama dan danau; makin landai lahan dan makin sedikit pori-pori tanah, maka aliran permukaan semakin besar. Aliran permukaan tanah dapat dilihat biasanya pada daerah urban. Sungai-sungai bergabung satu sama lain dan membentuk sungai utama yang membawa seluruh air permukaan disekitar daerah aliran sungai menuju laut.
-Evaporasi : penguapan dari badan air secara langsung.
-Transpirasi : penguapan air yang terkandung dalam tumbuhan.
-Respirasi : penguapan air dari tubuh hewan dan manusia.
-Evapotranspirasi : perpaduan evaporasi dan transpirasi.
-Kondensasi : proses perubahan wujud uap air menjadi titik-titik air sebagai hasil pendinginan.
-Presipitasi : segala bentuk curahan atau hujan dari atmosfer ke bumi yang meliputi hujan air, hujan es, hujan salju.
-Infiltrasi : air yang jatuh ke permukaan tanah dan meresap ke dalam tanah.
-Perkolasi : air yang meresap terus sampai ke kedalaman tertentu hingga mencapai air tanah atau groundwater.
-Run off : air yang mengalir di atas permukaan tanah melalui parit, sungai, hingga menuju ke laut.

C. Kelayakan Air
Kelayakan air dapat diukur secara kualitas dan kuantitas. Kualitas air adalah sifat air dan kandungan makhluk hidup, zat, energi, atau komponen lain dalam air.
Menurut Kusnaedi (2004), syarat-syarat sumber mata air yang bisa digunakan sebagai air bersih adalah sebagai berikut :
1. Kekeruhan
Air yang berkualitas harus memenuhi persyaratan fisik seperti berikut jernih atau tidak keruh. Air yang keruh disebabkan oleh adanya butiran-butiran koloid dari bahan tanah liat. Semakin banyak kandungan tanah liat maka air semakin keruh. Derajat kekeruhan dinyatakan dengan satuan unit.
2. Tidak berwarna
Air untuk keperluan rumah tangga harus jernih. Air yang berwarna berarti mengandung bahan-bahan lain yang berbahaya bagi kesehatan.
3. Rasanya tawar
Secara fisika, air bisa dirasakan oleh lidah. Air yang terasa asam, manis, pahit, atau asin menunjukan bahwa kualitas air tersebut tidak baik. Rasa asin disebabkan adanya garam-garam tertentu yang larut dalam air, sedangkan rasa asam diakibatkan adanya asam organik maupun asam anorganik.
4. Tidak berbau
Air yang baik memiliki ciri tidak berbau bila dicium dari jauh maupun dari dekat. Air yang berbau busuk mengandung bahan-bahan organik yang sedang mengalami dekomoposisi (penguraian) oleh mikroorganisme air.
5. Temperaturnya normal
Air yang baik harus memiliki temperatur sama dengan temperatur udara (20o- 26o C). Air yang secara mencolok mempunyai temperatur di atas atau di bawah temperatur udara berarti mengandung zat-zat tertentu yang mengeluarkan atau menyerap energi dalam air.
6. Tidak mengandung zat padatan
Bahan padat adalah bahan yang tertinggal sebagai residu pada penguapan dan pengeringan pada suhu 103o -105oC (Totok Sutrisno, 2004).

Disarikan oleh :
Iman Subekti, S.Pd., M.Pd.
Dosen PGSD – FKIP Universitas Kristen Petra Surabaya.
Sebagai bahan Ujian Akhir Semester Mata Kuliah Media Pembelajaran SD.

PPT Pembelajaran dapat di buka di : DAUR AIR DAN PERISTIWA ALAM
Video pembelajaran dapat dilihat di sini.

Minggu, 27 November 2016

Bahaya Pornografi Bagi Anak

Dunia teknologi saat ini memang sudah sangat berkembang pesat.Biasanya anak-anak ini yang termasuk generasi Z (Gen Z) yakni generasi yang lahir antara tahun 1994 sampai tahun 2009. Pada gen Z ini, adalah anak-anak yang sejak lahir sudah akrab dengan teknologi Artinya, teknologi sudah menjadi bagian dari hidup mereka sejak mereka lahir ke dunia. Jadi, jangan heran jika anak-anak dari Gen Z sangat mahir menggunakan teknologi apa pun.

Bagaimana ahli bedah otak Amerika menanggapi tentang pornografi dapat merusak otak anak?
Dr Donald Hilton Jr selaku ahli bedah otak Amerika Serikat mengungkapkan bahwa pornografi sesungguhnya merupakan penyakit, karena mengubah struktur dan fungsi otak. Atau dengan kata lain merusak jaringan otak.
Donald menambahkan bagian yang paling rusak adalah prefrontal cortex (PFC) yakni jaringan di mana anak tidak bisa membuat perencanaan, mengendalikan hawa nafsu dan emosi, serta mengambil keputusan yang benar. 
Di samping itu, penulis buku The Drugs of the New Millenium, Mark Kastleman memberi nama pornografi sebagi visual crack cocaine atau narkoba lewat mata. Mark juga menyebutkan kecanduan pornografi pada anak tidak lepas dari bisnis pornografi yang menyasar kepada anak-anak yang memang sebagi target pasar.
Ciri-ciri anak yang kecanduan pornografi:
  • Mengabiskan waktu lebih banyak dengan perangkat teknologi, seperti internet, game dan lain sebagainya
  • Anak jadi gampang marah
  • Self esteem-nya rendah
  • Jika berbicara tidak menatap mata kita
  • Suka melawan
  • Suka berkhayal
  • Prestasi akademik merosot tiba-tiba
  • Menjadi pendiam
Berikut beberapa dampak pornografi yang bisa membahayakan anak-anak kita:
1. Anak-anak mulai melakukan aktifitas seksual
Mereka akan meniru apapun yang dilihat nya. Jika pornografi meracuni mereka, mereka akan melakukan aktifitas seksual yang mereka lihat kepada anak yang lebih muda. Jika hal tersebut dibiarkan, anak bisa menjadi pelaku kekerasan seksual anak-anak, dimana hal ini biasanya disebabkan oleh 2 simultan yaitu pengalaman dan exposure.


2. Sulit konsentrasi
Bagaimana bisa konsentrasi kalau yang ada dalam pikiran anak adalah pikiran-pikiran kotor. Ingat loh ini konteksnya anak usia dini. Mana ada sih anak balita yang paham dengan adegan porno? Yang bahaya lagi, kalau sudah tertanam dalam otak maka untuk menghapus akan sangat sulit. Kenapa ? karena seks merupakan kebutuhan dasar manusia. Anak yang sudah menemukan kenikmatan seks sebelum waktunya dan tertanam secara mendalam dalam pikirannya akan sulit untuk dihilangkan. 


3. Kecenderungan melakukan pelecehan seksual
Mengenal pornografi terlalu dini juga dapat membuat seseorang melakukan kejahatan seksual seperti pelecehan seksual. ? 77% pelaku pelecehan terhadap anak laki-laki, dan 87 % pelaku pelecehan terhadap anak perempuan mengaku kebiasaan melihat pornografi lah yang mendorong tindakan kriminal mereka.


4. Menangkap pesan yang salah
Pornografi bisa menimbulkan pesan yang salah bagi generasi muda terhadap hubungan antar mereka kelak. Mereka akan beranggapan bahwa kasih sayang antara ia dan pasangannya diukur oleh kepuasan seksual yang bisa mereka raih. Hal ini disebabkan sifat pornografi itu sendiri yang memaparkan seksualitas tanpa pertanggungjawaban.


5. Meningkatnya jumalah kehamilan usia dini
Tindakan seksual yang disaksikan anak, serta dorongan seksual yang secara alamiah dimiliki anak, akan membuatnya penasaran untuk kemudian melakukan sendiri tindakan seksual tersebut. Jika hal ini terjadi, kehamilan diluar nikah pada usia dini sangat mungkin terjadi.
Sebuah penelitian penyebutkan bahwa anak laki-laki yang ter-ekspos oleh pornografi sebelum usia 14 tahun akan lebih aktif bahkan kecanduan seks saat dewasa nanti. Penelitian lain juga menyebutkan bahwa diantara 932 pecandu seks yang di teliti, sebanyak 90% laki-laki dan 77% perempuan mengakui bahwa pornografi berperan besar pada kecanduan mereka.

6. Penyimpangan seksual
Anak balita atau anak usia dini yang belum waktunya sudah melihat adegan atau tayangan hubungan intim suami istri atau tayangan –tanyangan porno lainnya, dan tidak ketahuan orangtua sehingga tidak langsung diberi pemahaman (dengan bahasa yang mudah dipahami anak tentu saja) ketika dewasa kelak bisa mengalami penyimpangan seksual, karena yang ada dalam benak anak adegan itu jorok, sakit, seram dll

Untuk mengetahui lebih lanjut silahkan klik disini.

FKIP - PGSD UNIVERSITAS KRISTEN PETRA

UNIVERSITAS KRISTEN PETRA - FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN menghadirkan pendidik Kristen yang berintegritas dan berkomitmen pada nilai Kristiani. berdiri bersama, mengeratkan genggaman tangan menjawab tantangan zaman ini, dan membawa generasi pada Kristus. Kamin telah mendoakan kalian, kami tunggu ya. 


Silahkan download file : FKIP Campaign

Minggu, 20 November 2016

IPA kelas 4 SD : BAB 1 - Rangka Manusia dan Panca Indera

BAB 1 “Rangka dan Panca Indra Manusia”

DEFINISI RANGKA
        Rangka manusia adalah susunan tulang-tulang yang saling bersambungan dan membentuk tubuh manusia.Rangka manusia disebut endoskeleton dimana rangka terdapat di dalam tubuh manusia dan terbungkus otot (daging).

      FUNGSI RANGKA
      Fungsi utama rangka manusia adalah untuk menopang tubuh.
Fungsi rangka adalah :
1. Menegakkan berdirinya tubuh
2. Menentukan bentuk tubuh
3. Tempat melekatnya otot
4. Melindungi bagian tubuh yang penting seperti otak, jantung, paru-paru
5. Tempat pembentukan sel-sel darah merah (pada sumsum tulang belakang)

BAGIAN-BAGIAN RANGKA MANUSIA

1. Rangka Tengkorak
Fungsi : untuk melindungi otak, mata, telinga, hidung, dan saluran pernapasan bagian atas.
Terdiri dari :
1. Tulang tengkorak wajah terdiri atas :
1) Tulang air mata
2) Tulang hidung
3) Tulang pipi
4) Tulang rahang atas
5) Tulang rahang bawah
6) Tulang lidah
2. Tulang pelindung otak terdiri atas :
1) Tulang dahi
2) Tulang baji
3) Tulang ubun-ubun
4) Tulang pelipis
5) Tulang tengkorak belakang

2. Rangka badan
Terdiri dari 5 bagian yaitu :
     1. Ruas Tulang Belakang.
     Fungsi :
     a) Melindungi sumsum tulang belakang
     b) Memberi kekuatan tubuh
     c) Melindungi tenggorokan dan kerongkongan (ruas tulang leher)
     Terdiri atas 33 ruas yaitu :
     1) 7 ruas tulang leher
     2) 12 ruas tulang punggung
     3) 5 ruas tulang pinggang
     4) 5 ruang tulang kelangkang
     5) 4 ruas tulang ekor

     2. Rangka Tulang Rusuk
     Fungsi : melindungi paru-paru, jantung, dan alat pencernaan
     Terdiri atas 12 ruas yaitu :
     1) 7 pasang rusuk sejati
     2) 3 pasang rusuk palsu
     3) 2 pasang rusuk melayang

    3. Rangka Tulang Dada
     Fungsi :
     a) Melindungi paru-paru dan jantung
     b) Tempat melekatnya tulang rusuk bagian depan
     Terdiri atas :
     1) Tulang hulu
     2) Tulang badan
     3) Tulang pedang-pedangan

    4. Rangka Tulang Gelang Bahu
     Terdiri atas :
     1) Sepasang tulang belikat
     2) Sepasang tulang selangka

     5. Rangka Tulang Gelang Panggul
     Fungsi : melindungi alat kelamin dan alat pencernaan
     Terdiri atas :
     1) Tulang usus
     2) Tulang duduk
     3) Tulang kemaluan

3. Rangka Anggota Gerak
Fungsi : mendukung terjadinya pergerakkan
Terdiri atas :
     a. Anggota Gerak Atas
     1) Tulang lengan atas
     2) Tulang pengumpil
     3) Tulang hasta
     4) Tulang pergelangan tangan
     5) Tulang jari tangan
 
     b. Anggota Gerak Bawah
     1) Tulang paha
     2) Tulang tempurung lutut
     3) Tulang kering
     4) Tulang betis
     5) Tulang pergelangan kaki
     6) Tulang telapak kaki
     7) Tulang jari kaki

KELAINAN PADA TULANG
Macam-macam kelainan pada tulang:

1. Skoliosis
Tulang belakang melengkung/membengkok ke arah samping membentuk huruf S.
Penyebab karena membawa beban yang berat pada satu sisi tangan atau bahu

2. Kifosis
Tulang belakang melengkung/membengkok ke arah luar (belakang).
Penyebab karena kebiasaan duduk dengan membungkuk atau membawa beban berat di punggung

3. Lordosis
Tulang belakang melengkung/membengkok ke arah dalam (depan).
Penyebab karena kebiasaan duduk yang terlalu condong ke depan.

PENYAKIT YANG MERUSAK RANGKA
1. Polio
Disebabkan oleh virus.
Penderita mengalami kelmpuhan sehingga lama kelamaan tulang akan mengecil.
Pencegahan dengan pemberian vaksinasi pada balita.

2. Rakitis
Disebabkan karena kekurangan vitamin D dan sinar matahari pagi.
Penderita terhambat pertumbuhan tulangnya.
Tulang kaki menjadi lemah.
Umumnya tulang kaki berbentuk X atau O.

3. Osteoporosis
Disebabkan oleh kekurangan zat kapur (kalsium).
Mengakibatkan tulang mudah retak atau patah.
Pencegahan dengan memakan makanan yang banyak mengandung vitamin D dan kalsium seperti susu dan ikan.

4. TBC Tulang
TBC (tuberculosis) dapat menyerang tulang.
Pengobatan harus disertai dengan makanan yang bergizi.

5. Rematik
Menyebabkan rasa nyeri pada persendian terutama pergelangan tangan, kaki, dan sendi siku.
Terjadi pembengkakan pada sendi.
Pada keadaan yang parah dapat menyerang jantung.

CARA MEMELIHARA TULANG
1. Makan makanan yang bergizi terutama yang mengandung kalsium seperti susu dan ikan.
2. Melakukan sikap tubuh yang benar seperti berdiri dan duduk dengan tegak.
3. Tidak mengangkat beban yang melebihi kemampuan tubuh.

WELCOME !!






Welcome to my WEB Log.


'Life is about learning' atau 'hidup adalah pembelajaran' begitu katanya. Proses belajar menyusahkan, tapi tidak dipungkiri kita akan terus haus akan pengetahuan. Mari bersama belajar, karena kita adalah sebuah proses.